Keberhasilan dan Board of Advisors

Carisa Singgih
5 min readNov 24, 2020

Keberhasilan dalam bidang usaha yang baru

Sebenarnya saat ini juga saya masih belum seluruh sempurna dalam menjalankan bisnis saya, karena ini pertama kalinya saya membuka bisnis dalam bidang bakery, tetapi sebelumnya saya sudah mempunyai pengalaman berjualan hanya saja jenisnya beragam. Seperti yang sudah saya tahu dan saya baca serta pelajari dari materi hari ini bahwa kurangnya pengalaman bisa menjadi salah satu penyebab gagalnya usaha dan kerugian.

Cara beradaptasi dalam industri baru:

  1. Penelitian dan Survei

Yang saya terapkan secara pribadi pada usaha saya adalah sebelum saya memulai bisnis dalam bidang atau industry tersebut karena saya belum pernah berada didalamnya sebelumnya maka saya melakukan penelitian dan survei.

2. Konsultasi

Didukung kuat dengan sepupu saya yang sudah berpengalaman dalam bidang tersebut, sehingga saya bisa konsultasi melalui sepupu saya. Tetapi juga sekarang sudah bisa konsultasi bisnis UMKM atau UKM dengan konsultan professional hanya dengan Rp 60.000,-

3. Trial and Error

Trial dan error juga saya lakukan agar kedepannya tidak ada error dalam system dan dalam pembuatan pesanan.

4. Analisa pasar

Selain itu juga saya melakukan analisa pasar (ketahanan pasar, target market, dll).

Jika mendapat saran dari profesional dan membangun perusahaan dengan kontrol internal dan memprosesnya dengan tepat sejak awal, maka mungkin punya kesempatan untuk berhasil.

Setelah melakukan hal tersebut pasti masih ada cacat atau celah karena belum sempurna dan masih belajar dan mungkin tidakpunya tim yang solid serta tidak punya jaringan professional yang luas, maka dari itu untuk menutupi kekurangan hal tersebut saya akan melakukan:

  1. Menggunakan media sosial

Menggunakan media sosial sebagai bahan komunikasi dan perantara kepada jaringan professional agar bisa luas cangkupannya. Karena saat ini banyak orang yang terhubung lewat media sosial seperti Instagram dan tiktok. Jadi dari yang awalnya tidak mengenal atau tidak punya jaringan professional yang luas lewat media sosial akan punya jaringan professional tetapi mungkin butuh waktu dan tidak langsung.

2. Pengembangan melalui aplikasi Mail Chimp

Dalam berbisnis, aktivitas pemasaran dan publikasi menjadi sangat penting, apalagi untuk yang sedang fokus pada pengembangan bisnis. Dengan menggunakan aplikasi Mail Chimp bisa membagikan informasi kepada pelanggan melalu email atau bisa dikatakan sebagai email pemasaran. Dengan MailChimp bisa membuat newsletter dan mengirimkannya secara berkala ke semua pelanggan.

3. Acara untuk mempererat tim agar menjadi tim solid

Perusahaan dapat mengadakan acara-acara agar timnya semakin solid (seperti: staycation, bermain games bersama di kantor, camping, mengadakan acara seperti pesat rakyat dan pesta olahraga,dll).

4. Belajar untuk dapat berbaur dengan industry yang baru

Belajar berbaur dengan industry yang baru lewat ikut seminar atau webinar mengenai industry food and beverages serta mengikuti talkshow karena talkshow terdapat sesi QnA. Sesi QnA ini berguna untuk mengetahui hal-hal tentang industry itu yang belum diketahui oleh saya atau pebisnis pemula.

5. Ikut dalam keanggotaan/komunitas GAPMMI (Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia)

Didalam keanggotaan GAPMMI kita dapat berdiskusi dengan pengusaha lain agar kita juga bisa lebih tau bagaimana industry food and beverages dan bagimana pasarnya. Dan banyak juga informasi tentang acara-acara bisnis di Asia (contoh: acara Vitafood’s Asia 2018)

Pentingnya Board of Advisors

Seperti yang kita tahu Board of Advisors adalah panel ahli yang diminta oleh manajer perusahaan untuk memberikan nasihat dan nasihat secara berkelanjutan, tidak memiliki tanggung jawab hukum atas firma dan memberikan nasihat yang tidak mengikat dan dapat dibentuk untuk tujuan umum atau dapat dibentuk untuk menangani masalah atau kebutuhan tertentu.

Board of advisors penting dalam startup karena perlunya penasihat dalam bisnis startup jika tidak maka perusahaan mungkin tidak mengalami pertumbuhan dan perkembangan serta tidak bisa mendapatkan masukan dari ahli yang sudah berpengalaman dalam bidang itu.

Mentor yang saya inginkan atau butuhkan dalam pertumbuhan bisnis saya adalah Yohanes Adhijaya.

Yohanes Adhijaya merupakan founder “Ragi” sekarang dia fokus untuk mengembangkan bisnis nya yaitu Peyeum Tart yang menurut saya sangat unik karena belum pernah ada yang menjualnya di Bandung atau kota lainnya. Ragi itu sendiri adalah agency beberapa baker hebat di Indonesia jadi kita bisa mengikuti kursus nya bisa secara offline maupun online. Biasanya jika online memerlukan budget Rp 1.000.000,- untuk kursus termurahnya. Banyak juga beberapa artis yang mengikuti kursus tersebut. Bukan hanya itu, ia juga membuat seminar tentang sourdough dan sourdough itu adalah ragi alami yang membuat roti lebih sehat. Jadi bukan hanya saja mengedukasi dalam pembuatan bakery (melalui seminar yang diadakan), memotivasi para baker, tetapi mendukung para pebisnis bakery serta mendukung healthy lifestyle.

There is no magic to achievement, it’s really about hardwork, choice, and persistence.

-Michelle Obama-

References:

“Understanding Business” by Nickels, McHugh & McHugh Chapter 5

--

--

Carisa Singgih

Introduction to Entrepreneurship, LE02 (Carisa Singgih- 2440035993). This is website for me to explore the material and submit the assignment that i made.